“Ribuan kata, ciptakan wacana. Satu Aksi, ciptakan
perubahan”
Oleh: gurnadi ridwan
- Pendahuluan
Community
Development (CD) atau komunitas pembangunan, merupakan salah satu strategi
dalam pembangunan social. Menurut Carrt J. (1970) Community Development adalah
usaha yang dilakukan dengan sengaja oleh warga komunitas untuk bekerja sama
demi masa depan komunitas itu sendiri. Dalam artian yang lebih luas Taliziduhu
(1990) menjelaskan Community Development sebagai perubahan social berencana
dimana sesaranya adalah perbaikan dan peningkatan bidang ekonomi, teknologi,
social bahkan politik. Dalam artian yang lebih sempit Community Development
sebagai perubahan berencana di lokasi tertentu, seperti kampung, desa atau
perkotaan.