Oleh:
Gurnadi Ridwan[1]
Desa Karangsong adalah salah satu
desa di Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Propinsi Jawa Barat.
Karangsong memiliki luas wilayah
243.067 Ha, dengan batas wilayah
Desa Pabean Udik di sebelah utara, disebelah selatan berbatasan dengan Desa
Tambak, disebelah barat berbatasan dengan Keluarahan Paoman, dan disebelah
timur berbatasan dengan Laut Jawa.
Sebagai pelabuan baru, Karangsong
mengalami kemajuan. Pelabuan ini sudah ada sejak tahun 90-an, akan tetapi
mengalami perbaikan pada tahun 2004, dan pada tahun 2008 pelabuan ini sudah
menjadi pelabuan dengan omset terbesar se-Jawa Barat. Sebagai pelabuan
Karangsong memiliki daya tarik investor yang tinggi, sehingga menimbulkan
geliat ditingkat civil. Berbagai pemain baru dengan modal besar menanamkan
investasinya baik berupa pembelian kapal atau jual-beli ditempat Pelelangan
Ikan. Dampak dari kemajuan tersebut adalah membuka lapangan pekerjaan bagi
masyarakat, sehingga wajar jika mayorita penduduk karangsong adalah nelayan.